Safari Dakwah LDII Jambi Sukses Gelorakan Semangat Keagamaan, Penuhi Masjid hingga ke Teras

Tanjung Jabung Barat (24/11). Antusiasme jamaah menyambut Safari Dakwah yang digelar Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Provinsi Jambi di Desa Purwodadi, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Minggu (23/11). Masjid Al Ma’ruf, tempat berlangsungnya acara, tak mampu menampung semua peserta, hingga banyak jamaah yang harus rela mengikuti kajian dari teras masjid.

Kegiatan besar ini berhasil menyatukan jamaah dari tiga Pimpinan Cabang (PC) LDII di Tanjung Jabung Barat, yaitu PC LDII Tebing Tinggi, PC LDII Tungkal Ulu, dan PC LDII Merlung. Hadir secara langsung memberikan pembinaan, Dewan Penasihat DPW LDII Provinsi Jambi, KH. Nur Hamid Hadi, yang didampingi oleh Dewan Penasihat DPD LDII Kabupaten Tanjab Barat, H. Imron Fauzi, dan Ketua DPD LDII setempat, Hardianto.

Ketua DPD LDII Kabupaten Tanjab Barat, Hardianto, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur yang mendalam atas terselenggaranya acara bertema “Meningkatkan Ilmu Agama sebagai Tameng di Akhir Zaman” ini.

“Alhamdulillah, antusiasme jamaah dalam safari dakwah kali ini sangat luar biasa. Ruang di dalam masjid penuh sesak, bahkan jamaah ibu-ibu dan remaja putri harus memadati teras karena tidak lagi muat di dalam. Semoga kita semua bisa mengambil hikmah dan manfaat dari setiap ilmu yang akan disampaikan,” ujar Hardianto, menggambarkan semangat yang tinggi dari para peserta.

Kajian agama dalam safari dakwah ini disampaikan oleh Ustaz Ali Mustofa, yang menekankan pentingnya kerukunan dan kejujuran dalam bermuamalah. “Kita sebagai orang Islam, orang beriman, ketika bermuamalah harus tetap jujur, baik itu terhadap sesama muslim maupun terhadap non-muslim,” tegasnya dalam tausiahnya.

Selain sebagai wahana menimba ilmu, safari dakwah ini juga menjadi sarana efektif untuk menyosialisasikan program-program berkesinambungan yang digulirkan oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) LDII, hingga dapat diterima dengan baik oleh warga LDII tingkat Pimpinan Anak Cabang (PAC) di desa dan kelurahan.

Puncak acara diisi dengan nasihat agama yang disampaikan oleh KH. Nur Hamid Hadi. Pembina DPW LDII Jambi ini mengingatkan jamaah tentang kunci ketenangan hidup. “Bapak-Ibu para hadirin yang berbahagia, salah satu kunci agar hidup kita bisa tenang adalah memiliki hati yang selalu bersyukur atas segala sesuatu yang sudah Allah berikan kepada kita,” pesannya.

Sebelum acara berakhir, H. Imron Fauzi selaku Pembina DPD LDII Kabupaten Tanjab Barat menyampaikan harapannya untuk kelanjutan program ini. “Harapannya, program safari dakwah ini bisa terus dilaksanakan agar tali silaturahim antarjamaah dan kepengurusan tetap terjaga dengan baik,” jelas H. Imron.

Acara kemudian ditutup dengan doa yang dipimpin langsung oleh KH. Nur Hamid Hadi, dilanjutkan dengan makan siang bersama dan salat Zuhur berjamaah, mengukuhkan kembali semangat persatuan dan kerukunan yang dibangun dalam kegiatan ini.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *