Singkut (12/2). Pimpinan Anak Cabang (PAC) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Pasar Singkut menggelar acara pisah sambut guru ngaji disertai makan malam bersama di Masjid LDII Nurul Ikhsan, Minggu (9/2/2025).
Kegiatan yang dihadiri puluhan warga ini menjadi momen refleksi kebersamaan sekaligus ungkapan terima kasih atas dedikasi Ustadzah Nisa selama 1,5 tahun membimbing pembelajaran Al-Qur’an.
Acara dibuka oleh Dedi Muhammad Zakir, Pembina PAC LDII Pasar Singkut, yang menyampaikan apresiasi mendalam. “Alhamdulillah, selama setahun lebih, Ustadzah Nisa telah mengajar dengan ikhlas. Atas segala jerih payahnya, kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya. Jika ada kekurangan dalam penyediaan fasilitas atau konsumsi, mohon dimaafkan,” tuturnya.
Ustadzah Nisa, guru ngaji yang akan berpisah, turut membalas dengan haru. “Saya bersyukur diterima dengan baik oleh keluarga besar PAC LDII Pasar Singkut. Jika ada kata atau sikap yang kurang berkenan, saya mohon maaf lahir dan batin,” ujarnya sembali tersenyum lembut.
Makan malam dengan menu soto ayam menjadi pilihan tepat mengusir hawa dingin malam itu. Misyah, perwakilan ibu-ibu PAC LDII, menjelaskan alasan pemilihan menu: “Soto ayam kami sajikan agar suasana makin hangat, baik secara fisik maupun kebersamaan. Ini simbol keakraban yang ingin kami jaga.” jelasnya.
Sebelum acara ditutup, Ketua PAC LDII Pasar Singkut, Tugiran, mengajak seluruh hadirin memperkuat tali silaturahmi.
“Sebagai manusia, kita tak luput dari salah. Mari saling memaafkan, mengambil hikmah, dan terus menjaga ukhuwah,” pesannya. Doa bersama dipanjatkan untuk keberkahan Ustadzah Nisa di perjalanan baru.
Acara ramah tamah berlangsung hingga larut malam, mengukuhkan komitmen warga LDII Pasar Singkut dalam menjaga harmoni antara pengurus, guru, dan jemaah.