Kota Jambi (18/5). PAC LDII Kelurahan Wijaya Pura, Kecamatan Jambi Selatan, Kota Jambi, sukses menggelar pengajian interaktif dan permainan edukatif bagi 73 peserta didik caberawit (usia PAUD-TK-SD).
Kegiatan yang berlangsung di Aula Serbaguna Masjid Tawakkal, Kelurahan Wijayapura ini menghadirkan metode pembelajaran menyenangkan di hari libur sekolah.
Acara yang digelar Minggu (18/5) ini dirancang khusus untuk menanamkan nilai-nilai agama sejak dini melalui pendekatan kreatif. Ustaz Rihan Fata selaku pengisi materi menyampaikan, pengajian interaktif seperti ini sengaja dibuat agar peserta didik tidak bosan dalam menerima materi yang disampaikan.
“Kami sengaja menghadirkan metode belajar sambil bermain agar anak-anak tidak bosan. Materi dasar agama yang disampaikan dengan games akan lebih mudah diingat,” terangnya.
Kegiatan semakin meriah dengan lomba cerdas cermat yang menguji pemahaman peserta tentang materi pengajian. Sofyan Hadi, Pengurus KBM LDII Jambi Selatan, menegaskan pentingnya acara ini, menurutnya, pembinaan anak usia dini sangat penting karena mereka adalah aset yang akan melanjutkan perjuangan di masa depan.
“Ini adalah investasi masa depan. Kami ingin membentuk generasi yang tidak hanya cerdas secara duniawi tapi juga memiliki bekal agama yang kuat untuk kesuksesan di akhirat,” jelas pria asal Malang itu.
Lebih lanjut, Sofyan menceritakan keadaan anak-anak yang sangat bersemangat Saat memasuki sesi cerdas cermat. “Anak-anak sangat antusias. Mereka justru bertanya kapan ada acara lagi karena belajar di sini seru dan tidak menegangkan,” tuturnya.
Acara ini membuktikan bahwa pendidikan agama untuk anak usia dini bisa dikemas secara modern dan menyenangkan. Seperti kata pepatah, “Belajar di waktu kecil bagai mengukir di atas batu”. LDII Wijaya Pura telah memulai langkah nyata menumbuhkan kecintaan anak-anak pada ilmu agama sejak dini – sebuah fondasi kuat untuk generasi Indonesia Emas di masa depan.