CEGAH COVID-19, PAC LDII TAMBAK SARI BAGIKAN MASKER

Pemakaian Masker

Jambi – Di tengah kian meluasnya penyebaran wabah virus corona atau Covid-19, jum’at (25/9) PAC LDII Kelurahan Tambak Sari turut berpartisipasi dalam aksi pencegahannya dengan cara membagikan masker kepada masyarakat.

Ketua PAC LDII Kelurahan Tambak Sari Bayu Dwi Arendhanu, SE membagikan masker kepada jamaah Musholla Al-Mukmin Kelurahan Tambak Sari Kecamatan Jambi Selatan Kota Jambi saat jamaah pulang dari melaksanakan sholat jumat.

Bayu mengutarakan, kegiatan pembagian masker ini merupakan aksi nyata LDII yang selalu mendukung program pemerintah didalam mensosialisasikan protokol kesehatan kepada masyarakat.

Bayu berharap, kegiatan pembagian masker ini dapat membantu pemerintah dalam mengatasi pandemi corona atau Covid-19.

“Semoga kegiatan pembagian masker PAC LDII Kelurahan Tambak Sari ini bisa menghimbau secara moral kepada masyarakat. Bahwa upaya pemerintah perlu didukung dan dibantu secara gotong royong. Kita selalu berpikir ada upaya produktif untuk mengurangi beban pemerintah,” lanjutnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *