
Kerinci (21/10). Ketua Perguruan Silat Nasional (PERSINAS) Aman Sehat Ampuh Damai (ASAD) Kabupaten Kerinci Bonasip Sutrisno, menghelat kegiatan “Pasanggiri Putri” di Gedung Serbaguna, Desa Mekar Jaya, Kecamatan Kayu Aro, pada Minggu (20/10).
Perhelatan pasanggiri ini sebagai program kerja tahunan yang sudah dimusyawarahkan oleh Pengurus Kabupaten PERSINAS ASAD Kerinci. Kegiatan tersebut diikuti oleh 100 peserta dari 4 kontingen, yaitu Kontingen Sungai Penuh, Kontingen Kayu Aro Barat, Kontingen Kayu Aro, dan Kontingen Gunung Tujuh.
Bonasip menyampaikan, bahwa tujuan dihelatnya pasanggiri adalah untuk menciptakan kerukunan.“Acara ini bertujuan agar semua warga PERSINAS ASAD di Kabupaten Kerinci bisa rukun dan kompak, walaupun bersifat perlombaan”, terangnya saat memberikan sambutan.

Bonasip menjelaskan peserta akan mengikuti 4 macam kategori yang dipertandingkan dan akan diberi penilaian pada masing- masing kategori.
“Nantinya setiap kontingen akan menampilkan aplikasi teori dan teknik (ATT), jurus tunggal, jurus beregu, jurus berkelompok, dan jurus massal. Pada setiap penampilan akan dinilai untuk menentukan juara satu, dua, dan tiga. Namun, semua kontingen tetap akan menerima penghargaan dari panitia,” jelasnya.
Ia menambahkan bahwa peran panitia dan peserta sangat penting untuk terlaksananya kegiatan ini dengan baik.“Untuk menciptakan rukun dan kompak, diharapkan semua peserta agar dapat mengikuti seluruh rangkaian kegiatan dari awal sampai akhir, dan dalam penilaian supaya jujur dan apa adanya,” tegasnya.

Ia juga berharap, pasanggiri ini dapat bernilai positif untuk keberlangsungan PERSINAS ASAD di Kabupaten Kerinci.“Semoga ini dapat memberikan motivasi agar semangat menghidup-hidupkan latihan dan menjadikannya semakin tertib di masing-masing kontingen,” sambungnya.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh jajaran Pembina Persinas ASAD Kabupaten Kerinci dan Ketua masing-masing kontingen.Dalam sambutan yang disampaikan oleh Wakil Pembina Pardi mengatakan, bahwa seluruh peserta bersemangat mengikuti pasanggiri.
“Semua peserta sangat luar biasa, semua memakai kostum yang keren dan unik,” katanya.
Ia mendoakan perhelatan pasanggiri ini diberikan kelancaran dan kebarokahan, sehingga rangkaian kegiatan diikuti semua peserta dengan penuh antusias. Dukungan dan persiapan yang diberikan menjadi faktor pemicu semangat untuk menampilkan yang terbaik. (Yogi)